Detiksatu.com – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membagikan kabar terbaru Asnawi Mangkualam dkk. untuk melawan Timnas Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Filipina dalam partai kedua Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Rizal Memorial Stadium, Manila, pada Selasa (21/11/2023) malam WIB.
Sebelumnya, Timnas Indonesia baru saja dihabisi Timnas Irak dalam matchday pertama Grup F. Tim berjulukan Skuad Garuda itu dipermak 1-5 pada 16 November 2023.
Timnas Indonesia harus menjalankan dua laga tandang berturut-turut di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Selain itu, Skuad Garuda juga mesti melahap perjalanan yang lumayan panjang.
Ungkapan Shin Tae-yong
“Memang setelah pertandingan melawan Irak, kami pindah ke Filipina. Kami seharian di jalan,” ujar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dinukil dari laman PSSI.
“Jadi, kondisi para pemain Timnas Indonesia letih dan lelah. Namun, saya akan mempersiapkan Skuad Garuda dengan baik,” tutur arsitek asal Korea Selatan ini.
Kekalahan dari Irak membuat Timnas Indonesia terbenam di dasar klasemen sementara Grup A dengan nol poin dari satu pertandingan.
Mengingatkan Para Pemain
Shin Tae-yong memberikan peringatan kepada Timnas Indonesia. Nakhoda berusia 53 tahun tersebut meminta kepada para pemainnya untuk tidak lagi mengulangi kesalahan.
“Jadi, yang namanya sepak bola, bisa menang dan juga kalah. Tetapi, memang banyak faktor yang menyusahkan kami,” imbuh Shin Tae-yong.
“Mulai dari waktu, jet lag, dan lain-lain. Untuk itu, saya mengingatkan kembali kepada para pemain agar tidak melakukan kesalahan-kesalahan yang dilakukan seperti mulai dari gol pertama ke gol ketiga melawan Irak,” jelasnya.
Sumber : bola.com
Editor: Detiksatu.com