Jambi,detiksatu.com _Awal tahun diwarnai dengan kasus batu bara Jambi yang tidak pernah putus rantai setan nya.
Pada Kamis, 30 Januari 2025 mahasiswa Jambi yang tergabung dari HMI, HIMAKOJA, dan lainnya turun ke jalan melakukan aksi demonstrasi di gubernuran Jambi menuntut 5 point dalam Seruan Aksi Refleksi 1 Periode Jambi Mantap yang diantara nya penuntasan jalur khusus batu bara yang dijanjikan rampung tahun 2024 namun hingga kini belum selesai.
Asisten I Provinsi Jambi Arief, memaparkan bahwa permasalahan tersebut sedang dalam proses “Kita pasti kejar penyelesaian cepat, tapi sejauh ini hanya 3 IUP dari 117 IUP dan 44 IUP yang aktif yang mau bekerja sama, kendala nya permasalahan pembebasan lahan dan dana dari salah satu perusahaan yang belum optimal untuk itu, tapi kita komitmen.”
Namun, jawaban itu dinilai tidak spesifik dan menyelesaikan konflik batu bara yang terus memakan nyawa masyarakat Jambi dan lainnya.
“Kita minta gubernur Jambi Alharis lebih berani mengambil tindakan, terutama beliau ketua asosiasi gubernur se-Indonesia daripada kumpul-kumpul tidak jelas, lebih baik ke pusat urus kebijakan Batu Bara, jangan berdalih masalah ini putusan nya ada di Pusat terus!” Ujar Pandu perwakilan mahasiswa dan korlap aksi.
Aksi tersebut akan terus berlanjut hingga Gubernur Jambi menemui para pengunjuk rasa dan memberikan jawaban yang kongkrit atas permasalahan batu bara Jambi.
Reporter:Paradila Alkaff