Sampang,_Nasib jasad laki-laki yang ditemukan di perairan Pantai Camplong, Kabupaten Sampang, pada Kamis (16/01/2025), kini identitasnya belum ditemukan.
Setelah tiga hari melalui proses identifikasi, titik terang soal fakta identitas jasad Mr X belum terungkap, pihak Rumah Sakit Muhammad Zyn (RSMZ) Sampang, memutuskan untuk menguburkan jasad tersebut di pemakaman Ke' keke', Jl. pajudan, sekitar pukul 15:00 WIB, pada Sabtu (18/01/2025).
"Sebelumya sudah berkoordinasi dengan kasat Polairud, Polres, TNI, BPBD dan Basarnas terkait mayat yang pihaknya terima pada Kamis (16/1/2025). Namun mereka masih belum menerima laporan atau konfirmasi baik dari pihak keluarga Mr x maupun dari pihak manapun," ujar Humas RSMZ Amin Jakfar, dikutip dari Ketik.co.id, Minggu 19 Januari 2025.
Amin Jakfar, juga mengatakan bahwa pemakaman jasad Mr X sesuai dengan prosedur yang diberlakukan.
"Sesuai dengan prosedur kalau sudah tiga hari harus dikuburkan," tegasnya.
Tidak hanya itu, dia juga mengungkapkan bahwa identitas Mr X sulit untuk dilakukan, karena kondisinya sudah dalam keadaan bengkak. Terlebih sidik jari sudah tidak dapat dibaca meskipun sudah dilakukan pemeriksaan visum luar.
"Dulu pernah ada jasad masih bisa identifikasi dan terdeteksi di aplikasi, kami langsung menghubungi Kepala desanya tapi untuk jasad yang ini tidak bisa karena sudah bengkak," pungkasnya.
Reporter: Romzul Fannani