Detiksatu.com ,Polres Jepara | Derajat anak yatim piatu dan kaum dhuafa teramat mulia di hadapan Allah SWT. Di bulan suci ramadan ini, setiap muslim diperintahkan untuk peduli terhadap mereka.
Berawal dari itulah, di momen bulan suci ramadan yang penuh berkah ini, Kepolisian Resor (Polres) Jepara melaksanakan buka puasa bersama anak yatim dan kaum dhuafa di Mapolsek Pecangaan, pada Kamis (6/3/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kapolres Jepara AKBP Erick Budi Santoso didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Jepara Ny. Dessy Erick Budi Santoso, pejabat utama Polres Jepara, Forkopimcam Pecangaan, jajaran Kapolsek Rayon Selatan, anggota Polres Jepara, Bhayangkari serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Kapolres Jepara AKBP Erick mengatakan, bahwa acara berbuka puasa bersama dengan anak yatim dan kaum dhuafa ini sebagai sarana memperkuat silaturahmi anggota Polri, anak yatim, kaum dhuafa maupun dengan ulama.
“Alhamdulilah kita bisa berbagi dengan anak yatim dan kaum dhuafa lebih kurang 35 orang,” ujar AKBP Erick.
Kapolres menyampaikan acara ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian Polres Jepara terhadap masyarakat yang membutuhkan.
"Kami berharap kegiatan ini dapat membantu meringankan beban anak yatim dan kaum dhuafa, serta memperkuat hubungan antara Polres Jepara dengan masyarakat," ucapnya.
Selain itu, Kapolres menegaskan, kegiatan ini merupakan komitmen nyata Polres Jepara mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi mereka yang kurang beruntung.
"Semoga kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk ikut peduli terhadap sesama, terutama kepada anak yatim dan kaum dhuafa," katanya.
AKBP Erick berharap, buka puasa bersama dapat memberikan manfaat serta memperkuat ikatan sosial antara kepolisian dan masyarakat.
"Semangat kebersamaan dan kepedulian yang ditunjukkan ini diharapkan dapat terus berlanjut, tidak hanya di bulan Ramadan, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari," tuturnya.
Bakti sosial dan buka puasa bersama kemudian diisi ceramah agama yang memberikan pesan-pesan kebaikan di bulan Ramadan.
Polres Jepara turut menyerahkan 35 bantuan berupa paket sembako dan santunan kepada anak yatim serta kaum dhuafa sebagai bentuk dukungan nyata bagi mereka.
Sementara itu, salah satu perwakilan warga Desa Pecangaan Wetan sekaligus penerima Bansos, ibu Mariyati (58) mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Kapolres Jepara beserta rombongan.
“Semoga bantuan yang diberikan menjadi ladang pahala untuk kita semua,” ucapnya.
Selain itu, ibu Farisa (34) yang merupakan warga Desa Pulodarat juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Polres Jepara atas bantuan yang diberikan.
"Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Ini sangat membantu kami," katanya.
Pada kesempatan yang sama, Kasihumas Polres Jepara AKP Dwi Prayitna menambahkan, bahwa kegiatan bakti sosial buka puasa bersama anak yatim dan kaum dhuafa yang di laksanakan Polres Jepara merupakan bentuk kepedulian Polri yang hadir di tengah-tengah masyarakat, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara langsung.
“Melalui kegiatan bakti sosial itu diharapkan makin mendekatkan Polri dengan masyarakat,” terang AKP Dwi Prayitna.
Tim redaksi