Jakarta,detiksatu.com || TNI AL dalam hal ini Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Aru Puspenerbal menggelar kegiatan sosial berupa bantuan untuk Perpustakaan Desa dan layanan kesehatan gratis bagi warga Desa Marfefen, Kecamatan Aru Selatan, Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku. Kamis (10/04).
Bantuan diserahkan langsung oleh Komandan Lanudal Aru, Mayor Laut (T) Janjte Katimin, berupa material seng dan kursi untuk perpustakaan desa, serta bantuan tambahan untuk salah satu rumah warga yang tertimpa pohon mangga.
Selain itu, Lanudal Aru juga memberikan layanan kesehatan gratis, termasuk pemeriksaan umum dan penyuluhan kesehatan oleh tim medis dari Bakes Lanudal Aru yang dipimpin Serda Rum Rivaldi Putrama L.Z.
"Ini bagian dari komitmen kami untuk mendukung pendidikan dan kesehatan masyarakat," ujar Mayor Janjte Katimin. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan minat baca serta kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan.
Kegiatan sosial ini juga sejalan dengan arahan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) yang menekankan pentingnya kehadiran TNI AL di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas pertahanan, tetapi juga dalam mendukung kesejahteraan dan pembangunan sosial di wilayah terpencil.
Kegiatan ini disambut antusias oleh warga desa, dan Kepala Desa Marfefen menyampaikan terima kasih serta harapannya agar program seperti ini dapat terus berlanjut.
Tim Redaksi